Pj. Gubernur Samsudin Buka Rakor Bidang Kesehatan di Aula Dinas Kesehatan Provinsi Lampung 

Pemprov Lampung60 Dilihat

 

BANDARLAMPUNG — Pj. Gubernur Lampung Samsudin membuka Rapat Koordinasi Urusan Pemerintahan Bidang Kesehatan di Lingkungan Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, yang berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Bandar Lampung, Kamis (23/1/2025).

Dalam rakor tersebut, Pj. Gubernur Samsudin menekankan sejumlah hal terkait di Bidang Kesehatan.
Pertama, terkait pemeriksaan kesehatan (cek up) gratis bagi masyarakat yang berulang tahun.
Samsudin menuturkan bahwa ini adalah program prioritas dari Presiden Prabowo Subianto dan harus segera diluncurkan di Provinsi Lampung.

“Karena kondisi atau pemeriksaan gratis ini terhadap masyarakat suatu kebutuhan yang urgent bagi masyarakat, dan tidak perlu berlama-lama kalau memang ini baik buat masyarakat maka harus segera kita laksanakan,” ujar Samsudin.

Kedua, lanjut Samsudin, adalah progres pelayanan di Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, yaitu pelayanan di Rumah Sakit Abdul Moeloek, pelayan di Rumah Sakit Jiwa dan Rumah Sakit Bandar Negara Husada.

“Ini pada rumah sakit tertentu sudah bagus. Saya menyoroti Rumah Sakit Bandar Negara Husada yang sampai saat ini memang belum menunjukkan partisipasi pelayanan yang baik, artinya tingkat kehadiran masyarakat belum maksimal,” ujarnya.

Samsudin minta Dinas Kesehatan dan Direktur Rumah sakit Bandar Negara Husada agar melakukan upaya agar rumah sakit ini betul-betul hadir buat masyarakat.

“Betul-betul hadir buat melayani itu menjadi masyarakat senang untuk berobat ke Rumah Sakit Bandar Negara Husada,” ujar Samsudin.

Lebih lanjut, Samsudin menekankan terkait dengan masalah rotasi atau perpindahan dokter.
“Ini harus diketatkan, karena untuk mencari SDM dokter ini susah. Maka bagi dokter yang pindah antar Kabupaten, apalagi keluar Provinsi ini harus ketat. Karena untuk mendapatkan SDM dokter bagi pelayanan di masyarakat di Kabupaten kotanya saja masih kurang. Jangan melepas begitu saja untuk perpindahan dengan alasan apapun, seketat mungkin lakukan verifikasi yang maksimal,” ujarnya.

Terkait pelayanan BPJS Kesehatan. Samsudin menuturkan masyarakat tidak mesti harus datang dulu ke Puskesmas, karena ada klinik-klinik yang bekerjasama dengan BPJS.
“Seringkali masyarakat belum paham, bahwa apabila sakit dia selalu datang ke Puskesmas, sementara akhirnya terjadi antrian. Padahal banyak klinik-klinik yang juga sudah bekerjasama dengan Bpjs, dia bisa berobat di klinik tersebut,” ujarnya.

Kalaupun harus berobat lanjutan, tambah Samsudin, dari Puskesmas berobat lanjutan ke Rumah Sakit. Di sinilah Rumah Sakit Bandar Negara Husada berperan.

“Jangan semua ke Abdoel Muluk. Karena di sana ( Rumah Sakit Bandar Negara Husada, red) juga banyak ruangan, dokternya banyak juga, tapi masyarakatnya belum banyak yang tahu,” ujarnya.

Terkait hal tersebut, Samsudin juga meminta agar para dokter harus disiplin tepat waktu. Ketika dijadwalkan jam 08.00 sampai jam 11.00, maka jam 08.00 harus sudah di tempat.

“Oleh karena itu, saya minta kepada Direktur Rumah Sakit yang ada di seluruh kabupaten/kota, Kepala Dinas, agar mengatur sesuai dengan yang tercantum di plang dokter itu,” ujarnya. (Adpim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *